BBPPMPV SENI & BUDAYA
Bagikan konten ini
0
Dibagikan

Pekan Hardiknas 2023 Resmi Ditutup

BBPPMPVSB

RANGKAIAN Kegiatan Pekan Hari Pendidikan Nasional 2023 yang di gelar Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Seni dan Budaya, resmi berakhir Sabtu, (6/5/23). Ditutup secara resmi oleh Kepala BBPPMPV Seni dan Budaya Dr. Dra Sarjilah,M.Pd, kegiatan sepekan itu berjalan dengan semarak, yang berlangsung di Gedung Saraswati.

Selama sepekan Gelaran Pekan Hardiknas BBPPMPV Seni dan Budaya telah dimulai sejak selasa (2/5/23) yang diawali upacara dan tabur bunga di makam Ki Hajar Dewantara.

Pada sambutannya Sarjilah mengungkapkan bahwa sesuai dengan tema kegiatan Hardiknas tahun 2023, maka dunia pendidikan harus berpusat pada murid.
“Bersama-sama memperbaiki praktek-praktek pembelajaran di sekolah, agar anak-anak bisa berkembang sesuai bakat dan minatnya” ujarnya

Ditambahkan Sarjilah pihaknya terus melakukan kerjasama, sehingga bersama-sama dapat memajukan dunia pendidikan, khususnya dibidang seni budaya.

Penutupan kegiatan ini disemarakkan pula oleh penampilan orkestra SMM Yogyakarta yang membawakan beberapa buah lagu, diantaranya Indonesia Jaya, diskoria, dan beberapa lagu bernuansa pop lainnya.

Semarak Pekan Hardiknas 2023 yang telah dimulai sejak 2 Mei 2023, diisi dengan serangkaian kegiatan diantaranya Seminar bertajuk “To Invest in People, Prioritize Education, Berinvestasi pada Manusia, Memprioritaskan Pendidikan, Modal Menuju Kemerdekaan Belajar yang Berpusat pada peserta Didik.”

Selain menghadirkan Keynote speaker Ir. Suharti, M.A., Ph.D. Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, seminar ini juga menghadirkan narasumber Dr. Ir. Gatot Hari Priowirjanto, Drs. Ahmad Charris Zubair, S.U., serta Prof Timbul Raharjo, M.Hum.

Pada paparan Investasi Pada Manusia Prioritaskan Pendidikan, Suharti mengemukakan terdapat 4 pilar dalam manajemen talenta nasional seni budaya, meliputi edukasional, regenerasional, ekonomi dan internasionalisasi.
Suharti berharap melalui UPT bahwa keberadaan seni dan budaya semakin berkembang melalui pendidikan dan memastikan seni budaya berkembang dan dimanfaatkan.

Pameran Produk Kreatif juga menghiasi Rangkaian Kegiatan Pekan Hardiknas 2023, dimana hampir sepekan bisa menyaksikan produk kreatif yang dihasilkan oleh siswa SMKN 1 Kalasan, SMKN 5 Yogyakarta, serta SMKN 3 Kasihan Bantul yang ditata apik di ruang pameran BBPPMPV Seni dan Budaya.

Memasuki hari ke 3 dan 4 Ajang Kreasi Seni Pelajar menjadi suguhan yang menarik, dimana pada Ajang ini, BBPPMPV Seni dan Budaya memberikan kesempatan bagi siswa untuk mampu unjuk bakat dalam bidang seni dan pertunjukkan, mulai dari tingkat TK, SD, SMP, SMA Hingga SMK.

Banyaknya penampil yang hadir membuktikan astusias dan semangat dalam menyemarakkan kegiatan yang diselenggarakan oleh BBPPMPV Seni dan Budaya.

Seperti diutarakan Muh Hasan pembimbing dari SMK Kriyan 2 Sidoarjo bahwa dirinya sangat bangga, turut menjadi bagian dari perhelatan yang diadakan BBPPMPV Seni dan Budaya, dan pihaknya berharap agar kedepan event ini bisa diadakan lagi, dengan lingkup yang lebih besar.

Senada dengan Hasan, Tatang Pembimbing penampil dari SMKN 3 Banyumas berharap bahwa BBPPMPV Seni dan Budaya tetap bisa memfasilitasi siswanya untuk unjuk bakat, dan turut menjadi bagian dari setiap event yang diadakan oleh BBPPMPV Seni dan Budaya.

Semarak Pekan Hardiknas BBPPMPV Seni dan Budaya, diakhiri dengan sesi pemberian piagam penghargaan bagi setiap penampil yang diserahkan langsung oleh Kepala BBPPMPV Seni dan Budaya, Dr. Dra. Sarjilah,M. Pd., sebagai wujud terima kasih dan rasa apresiasi karena turut mensukseskan Pekan Hardiknas 2023 di BBPPMPV Seni dan Budaya.


Namun bagi SahabatSenbud yang terlewat mengikuti kegiatan ini, jangan khawatir SahabatSenbud tetap bisa menyaksikan Semarak Pekan Hardiknas BBPPMPV Seni dan Budaya 2023 di https://www.youtube.com/P4TKSB  (Herlin). 

Sembunyikan Form Komentar

1000 Jumlah karakter tersisa


Bagikan konten ini
0
Dibagikan

Chat & Ikuti kami

Chat WhatsApp dan ikuti kami di media sosial. Terima kasih