Kepala BBPPMPV Seni dan Budaya Dr Dra Sarjilah MPd bersama rombongan pada Kamis (21/11) melaksanakan audiensi kepada Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Prof Dr Abdul Mu’ti MEd. Sarjilah melaporkan penyelenggaraan Gelar Karya yang dikemas menarik dan dibuka untuk masyarakat umum.
Dalam kesempatan itu, Menteri Mu’ti menyambut baik dan memberikan apresiasi positif terhadap pelaksanaan Gelar Karya hasil Diklat Upskilling dan Reskilling Guru Vokasi Bidang Seni dan Budaya yang diselenggarakan Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Seni dan Budaya pada Sabtu (23/11) dan Minggu (24/11).
“Alhamdulillah bisa bertemu disela-sela kesibukan beliau dan beliau mendukung serta mengapresiasi guru Seni dan Budaya yang telah menghasilkan karya di Diklat Upskilllig dan Reskilling maupun program Inobel,” ungkap Sarjilah yang juga memberikan laporan kepada Mendidasmen terkait penyelnggaraan Gelar Karya tersebut.
Gelar karya itu menampilakn dua bentuk kegiatan, yakni pertunjukkan dan pameran. Pertunjukan yang digelar di Aduditorium Saraswati BBPPMPV Seni dan Budaya itu menampilkan karya guru-guru peserta Diklat Upskilling dan Reskilling untuk Konsentrasi Keahlian Karawitan, Seni Tari dan Seni Musik.
Sedang pameran yang diselenggarakan di galeri dan loby Auditorium Saraswati BBPPMPV Seni dan Budaya memajang karya-karya peserta Diklat Upskilling dan Reskilling untuk Konsentrasi Keahlian Kriya Kayu, Desain Komunikasi Visual (DKV) serta Broadcasting dan Perfilman. Selain itu kami menampilkan hiburan rakyat Jathilan Jetis, Krido Manggala dan Kandangsari, yakni kesenian daerah yang mana dapat disaksikan juga oleh masyarakat di sekitar BBPPMPV Seni dan Budaya.
Untuk memeriahkan seremoni pembukaan, ditampilkan karya kolaborasi tari, karawitan, musik dan teater oleh SMK Negeri 10 Bandung yang melibatkan 60 penari. Juga tampil Grup Orkestra SMK Negeri 2 Kasihan Bantul.
“Saya merasa senang dan bangga berkesempatan menjadi salah satu siswa dari SMK N 10 Bandung yang ikut terlibat dalam memeriahkan Gelar Karya. Ini merupakan pengalaman pertama saya juga tampil di BBPPMPV Seni dan Budaya Yogyakarta. Saya berharap penampilan kami dapat berjalan lancar dan maksimal untuk acara nanti” ungkap Aghny Aliya Refan, siswa SMKN N 10 Bandung.
Pada sesi pertunjukan, mendatangkan MC kondang, yakni Dalijo Angkring dan Tere Sothil Wulandari. Selain menampilkan karya peserta Diklat Upskilling dan Reskilling, juga menyuguhkan tarian dari SMK Negeri 2 Ngaglik, Sanggar Tari Bundaku dan Grup Musik Prima Plus.
Diklat Upskilling dan Reskilling Gelombang 4 itu berlangsung selama satu bulan sejak beberapa waktu lalu. Peserta juga berkesempatan magang di Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) selama dua pekan. Adapun program keahliannya terdiri dari Pertunjukkan (tari, karawitan dan musik), kriya kayu, Desain Komunikasi Visual (DKV) serta Broadcasting dan Perfilman dengan jumlah peserta total sekitar 160 orang yang merupakan guru vokasi bidang seni dan budaya dari berbagai wilayah di tanah air.